PENGARUH KESEHATAN GIGI DAN MULUT TERHADAP KEHAMILAN

oleh: drg. Cerry Puspa Sari

 

Jakarta, Kesehatan gigi dan mulut pada ibu hamil seringkali diabaikan. Padahal banyak penelitian menunjukan keterkaitan antara beberapa kondisi rongga mulut saat kehamilan yang dapat menimbulkan dampak buruk bagi kehamilan. Beberapa penelitian menunjukan hubungan antara kebersihan mulut yang buruk dengan kondisi kehamilan, yaitu kelahiran prematur, kelahiran BBLR (Berat Bayi Lahir Rendah), sampai risiko tinggi mengalami gigi berlubang pada anak yang dilahirkan.

 

Radang gusi dan jaringan penyokong gigi

Kondisi ini dialami oleh 30% wanita hamil. Reaksi tubuh terhadap kondisi ini dikaitkan dengan kelahiran prematur dan BBLR (Berat Bayi Lahir Rendah). Hal ini dikatakan berhubungan dengan efek yang ditimbulkan oleh tubuh sebagai respon terkait adanya peradangan ini dapat disalahartikan oleh tubuh, dimana tubuh menganggap janin siap dilahirkan sehingga terjadi kelahiran prematur. Selain itu, kuman yang berada di dalam jaringan jaringan penyokong gigi saat peradangan dikatakan dapat mempengaruhi pertumbuhan janin sehingga mempengaruhi berat bayi di dalam masa kehamilan. 

 

Gigi berlubang

Ibu hamil yang memiliki kondisi gigi berlubang menunjukan jumlah bakteri penyebab gigi berlubang berlebih di dalam rongga mulutnya. Anak-anak dengan kondisi ibu memiliki gigi berlubang saat hamil cenderung mudah mengalami gigi berlubang nantinya.

Peningkatan kesehatan gigi dan mulut pada ibu yang merencanakan kehamilan dapat mengurangi terjadinya efek buruk pada kehamilan. Oleh karena itu kondisi ini paling baik ditangni sebelum kehamilan untuk mendapatkan hasil perawatan yang lebih baik.

Namun jika kondisi ini masih dijumpai ketika masa kehamilan, maka penanganannya memerlukan diagnosis sedini mungkin dan perawatan gigi dan mulut sesuai yang dianjurkan berdasarkan hasil pemeriksaan oleh dokter gigi

 

 

Referensi

  1. Noble S L. 2012. Clinical Textbook of Dental Hygiene and Therapy. 2 ed. John Wiley & Sons, Ltd. UK
  2. Skouteris CA. 2018. Dental Management of the Pregnant Patient. 1st John Wiley & Sons, Inc. UK
  3. Naseem M, dkk. 2016. Oral Health Challenges in Pregnant Women: Reccomendations for Dental Proffessionals. The Saudi Journal for Dental Research vol. 7: 138-146.
  4. Silk H. 2008. Oral Health during Pregnancy. American Family Physician vol. 77 (8).

 239 total views,  1 views today